Harga Tiket dan Daya Tarik Symphony of the Sea Ancol

Ancol menyediakan beragam destinasi wisata menarik yang bisa dikunjungi oleh para wisatawan dari dalam negeri maupun luar negeri, dan salah satunya adalah Symphony of the Sea Ancol. Destinasi wisata ini sudah sangat populer di kalangan para wisatawan, karena pemandangannya sangat indah.

Keindahan pasir putih di tempat ini akan dilengkapi dengan pemandangan laut biru yang ada di depannya. Tidak hanya itu, tempat ini juga memiliki bebatuan alam indah yang mampu menciptakan kenyamanan tersendiri bagi para pengunjung. Jadi, tidak mengherankan jika tempat ini sangat populer.

Harga Tiket dan Fasilitas Symphony of the Sea Ancol

Apa itu Symphony of the Sea Ancol? Meskipun tempat ini sudah sangat populer di kalangan para wisatawan, tapi tidak menutup kemungkinan masih ada beberapa orang yang belum mengenal tempat ini. Pada dasarnya, Symphony of the Sea Ancol adalah area wisata yang ada di tepi pantai Ancol.

Biasanya, orang-orang juga akan berkunjung ke tempat ini ketika sedang berlibur ke destinasi wisata Ancol lainnya. Destinasi wisata ini juga menawarkan harga tiket yang relatif terjangkau dengan fasilitas yang sangat lengkap. Untuk penjelasan lebih lengkapnya, simak informasi berikut ini:

Harga Tiket Masuk Symphony of the Sea Ancol

Para pengunjung hanya perlu membayar biaya parkir di gerbang utama Ancol saja. Untuk biaya parkir kendaraan mobil adalah Rp25.000,00, sedangkan untuk biaya parkir kendaraan motor adalah Rp15.000,00.

Jadi, jika Anda berkunjung ke tempat ini dengan menggunakan kendaraan umum dan memilih berjalan kaki untuk masuk ke area Ancolnya, maka Anda tidak perlu mengeluarkan biaya parkir tersebut.

Fasilitas Symphony of the Sea Ancol

Tempat ini telah dilengkapi dengan beragam fasilitas yang sangat berkualitas, sehingga para pengunjung tidak perlu khawatir mengenai hal ini. Berikut adalah beberapa jenis fasilitas yang tersedia di Symphony of the Sea Ancol, yaitu:

  • Toilet.
  • Kamar mandi.
  • Warung kuliner.
  • Pilihan wahana menarik.
  • Sepeda.
  • Dan lain sebagainya.

Beberapa jenis fasilitas ini tersedia secara lengkap dan dalam kondisi yang baik, sehingga para pengunjung bisa menggunakannya dengan mudah.

Baca Juga : 7 Rekomendasi Tempat Wisata di Jakarta Murah dan Terbaik 2022

7 Aktivitas Seru di Symphony of the Sea Ancol

Ada beberapa jenis aktivitas seru yang bisa dilakukan oleh para pengunjung ketika berlibur ke destinasi wisata Ancol yang satu ini. Sebagai informasi tambahan, berikut adalah 7 aktivitas seru yang tersedia di Pantai Symphony of the Sea:

1. Bersepeda

Seperti yang sudah dibahas di beberapa paragraf sebelumnya bahwa tempat ini menyediakan tempat penyewaan sepeda yang bisa dimanfaatkan dengan baik oleh para pengunjung. Dengan adanya penyewaan sepeda seperti ini, akan membuat pengunjung lebih mudah untuk bersepeda.

Para pengunjung bisa bersepeda di sebuah tempat yang dilengkapi dengan pemandangan cantik di sekitarnya. Tentu ini bisa menjadi pengalaman berlibur yang sangat berkesan. Apalagi, destinasi wisata ini juga menyediakan trek yang cukup nyaman, luas, serta minim polusi.

2. Yoga

Ada banyak pengunjung yang berkunjung ke tempat ini untuk yoga. Sebab, Pantai Symphony of the Sea berada di tempat terbuka namun minim polusi, sehingga tempat ini bisa memberikan suasana yang tenang untuk orang-orang yang gemar berolahraga yoga.

Nantinya, para pengunjung yang ingin berolahraga yoga di tempat ini bisa menggelar matras di atas pasir pantai dan mulailah melakukan gerakan-gerakan yoga tanpa memikirkan situasi yang ada di sekitar.

Baca Juga : 10 Rekomendasi Tempat Wisata di Jakarta Utara yang Murah 2022

3. Senam

Apakah Anda sudah tahu bahwa Symphony of the Sea Ancol sering mengadakan kegiatan senam gratis yang bisa diikuti oleh setiap pengunjung? Ya, destinasi wisata Ancol satu ini sering mengadakan kegiatan senam gratis yang bisa diikuti oleh setiap pengunjung.

Umumnya, kegiatan senam gratis ini akan digelar 2 kali dalam seharinya, yaitu pukul 08.00 WIB dan 17.00 WIB. Dalam hal ini, para pengunjung bisa memilih waktu yang paling terbaik. Biasanya, orang-orang akan lebih memilih waktu yang lebih banyak terkena sinar matahari.

4. Jogging

Symphony of the Sea Ancol memang bisa menjadi tempat olahraga terbaik, karena tempat ini menyediakan beragam fasilitas olahraga yang sangat memadai. Salah satu fasilitas olahraga yang tersedia di tempat ini adalah jogging track.

Dengan adanya jogging track yang sangat memadai seperti ini, tentu akan membuat semakin ada banyak orang yang tertarik untuk mengunjunginya. Jogging track ini akan terletak di pinggir pantai pasir putih, sehingga para pengunjung bisa melakukan olahraga ini sembari menikmati pemandangan indah.

5. Live Music

Ancol sering mengundang artis-artis ternama untuk tampil di destinasi wisata ini. Jadi, para pengunjung bisa menonton langsung artis idolanya di tempat ini. Aktivitas live music yang ada di tempat ini juga didukung dengan fasilitas musik yang memadai, sehingga bisa menambah keseruan para pengunjung.

Tidak hanya itu, para pengunjung juga bisa menonton keseruan live music ini di sebuah tempat yang luas. Jadi, para pengunjung bisa menikmati alunan musik tersebut secara lebih bebas.

Baca Juga : 7+ Rekomendasi Wisata Malam Jakarta Terhits dan Seru

6. Seaside Carnival

Apa itu seaside carnival? Seaside carnival adalah sebuah pertunjukan yang mampu menambah keseruan pengunjung dalam menikmati pemandangan malam. Biasanya, pertunjukan ini akan diisi oleh beberapa artis ternama dan street dancer yang mampu menyuguhkan penampilan menarik.

Pertunjukan ini dapat mewarnai momen liburan para pengunjung secara lebih maksimal lagi, sehingga tidak mengherankan jika semakin ada banyak orang yang tertarik untuk berkunjung ke tempat ini.

7. Wisata Kuliner

Di sekitar destinasi wisata ini akan tersedia beberapa warung kuliner yang menyajikan menu-menu Indonesia dengan cita rasa yang sangat lezat. Jadi, tempat ini juga bisa menjadi tujuan wisata bagi orang-orang yang menyukai kuliner Indonesia.

Mulai dari makanan khas Jawa, Sunda, Betawi, hingga beragam pilihan hidangan seafood akan tersaji di tempat ini. Dengan begitu, para pengunjung bisa lebih mudah untuk memilih salah satu di antaranya.

Baca Juga : Referensi 9 Tempat Wisata Kuliner Jakarta Murah Enak Lezat

Ingin menghabiskan waktu liburan di Symphony of the Sea Ancol? Segera beli tiketnya di ancol.com. Situs ini selalu memberikan penawaran menarik kepada para pengunjung, sehingga Anda bisa mendapatkan potongan harga yang cukup banyak.